Friday, 30 January 2026

Olimpiade HADAPI, Basket Putri Banten Menang Lawan Pebasket Jakarta

User Rating: 4 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Inactive
 

lognews.co.id, Tangerang - Bertempat di GOR Tangerang A. Dimyati, Pertandingan final acara Olimpiade HADAPI Piala Kemenpora 2023 dari Cabang Olahraga Basket Putri dimenangkan tim asal Banten, Minggu (12/11/2023).

Jersey warna kuning yang dikenakan tim Basket Putri Provinsi Banten berjuang ditengah lapangan melawan tim merah asal DKI Jakarta, dengan raihan skor akhir tipis yaitu 19 untuk Banten dan 14 untuk DKI Jakarta.

Pertandingan berjalan saling mendominasi dengan pertahanan yang sama sama baik, dengan tidak menyia nyiakan poin saat melakukan serangan.

Terlihat beberapa kali tim "defend" dengan merebut bola dari penyerang lawan dan mempertahankan bola (dekap) beberapa saat untuk kemudian di lempar kembali kepada tim yang sudah maju melakukan serangan balik.

Tidak jarang pemain harus jatuh saat bola yang dipegang oleh anggota tim yang melakukan "defend" tak mau begitu saja terlepas dari dekapan, sehingga lawan kesulitan merebutnya.

Perlawanan dari keduanya tidak mengandalkan individu saja, skor setiap pemain dibangun dari kerja tim yang terus maju mundur dan berbagi bola.

Tim Banten Putri sangat kompak bekerjasama antar anggota tim yaitu ; Arina, Fani,Raisa, Aisy, Haliza, Fatikah, Amira, Ayasha, Syifa.

Arina Nomer punggung 95 mencetak poin terbanyak pada pertandingan Olimpiade tersebut, mengatakan kunci keberhasilan tim salah satunya dari coach Theodor Paskalis yang selalu mengingatkan beberapa kesalahan untuk tidak lagi diulangi.

"Arahan dari coach theo tentu banyak sekali, namun yg paling di garis bawahi adalah kami seluruh team diperintahkan untuk bermain tenang dan jangan terburu-buru, lalu jika ingin mengoper bola ke teman yang terdekat, lalu kami diperintahkan untuk bermain enjoy but still serious, kami diajarkan untuk tidak meremehkan lawan, dan kami juga di perintahkan untuk defense yang kuat jangan sampai ada posisi yang bolong ataupun miss" ujar Arina saat usai pertandingan.

Kesan positif juga disampaikan oleh ketua tim Banten putri Rizkya Annissa Farhani.

"Kesannyaa adalah tentu saya senang sekali, Olimpiade ini, seperti reuni masal karena saya bisa bertemu teman saya lagi dari daerah yang lain. Dan ya, saya sangat bersyukur sekali karena olimpiade ini bisa mempererat tali silaturahmi kami semua". Ujar Annisa.

Momen kebersamaan terlihat disemua cabang olahraga, baik Basket putra dan Basket putri, futsal dan tim mobile legend (e-sport) meskipun bertarung sengit di lapangan dan beberapa anggota tim peserta harus ditangani oleh medis, keseruan tersebut tetap kondusif karena penggagas acara Olimpiade HADAPI Piala Kemenpora 2023, yaitu Himpunan Digi Preneur Indonesia (HADAPI) mendorong kepada para pemuda pemudi untuk menjadikan tema silaturahim antar pemuda untuk kali ini baru sebatas Olimpiade antar pulau ; Banten, Dki Jakarta, Jawa Timur , dan Jawa Tengah, dalam semangat hari pahlawan, menjaga nilai luhur kebangsaan satu bingkai Indonesia Raya. (Amr-untuk Indonesia)