Tuesday, 27 January 2026

Akhir Debat Pilpres Tetap Dihadiri 75 Orang Tim Paslon

Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

lognews.co.id, Jakarta – Ketua KPU (Komisi Pemilihan Umum) Hasyim Asy’ari mengatakan debat akhir Pilpres 2024 tetap dihadiri penonton. Hasyim juga berbicara bahwa tim paslon tetap dihadiri oleh 75 orang.

"Tetap ada tim pasangan calon yang jumlahnya 75 orang, jadi tetap," Kata Hasyim.

KPU sebelumnya juga mengatakan tentang evaluasi pelaksanaan debat keempat. Rapat juga dilakukan bersama dengan tim paslon.

“Evaluasi nanti akan dilakukan rapat sebagaimana yang sudah-sudah di kampanye pertama, kedua, dan ketiga bahwa akan ada rapat evaluasi antara KPU dengan tim paslon," ujar Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, Jakarta Pusat, Senin (22/1/2023).

Hasyim Asy’ari juga menjelaskan format debat yang digunakan tersebut masih tetap sama dengan format yang digunakan sebelumnya.

“Format debat termasuk penyelenggara tetap (sama),” kata Hasyim, Jumat (26/1/2024).

KPU juga akan meminta kritik dan saran dari setiap pasangan calon capres cawapres. Hal ini akan menjadi bahan perbaikan didebat kelima.

“masukan, kritik, saran, dari masing-masing tim paslon nanti aku disampaikan pada KPU, dan akan kita rumuskan catatan-catatan pentingnya apa yang kemudian ke depan untuk kampanye kelima atau kampanye terakhir, saran perbaikan yang akan kita lakukan apa," ujarnya.

Debat kelima pilpres 2024 akan diselenggarakan pada Minggu, 4 Februari 2024 dengan tema debat yakni kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi Informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi. (Ismi)